Beranda | Artikel
Hal-Hal Yang Harus Dilakukan Ketika Terjadi Khiyar Ikhtilaf - Kitab Zadul Mustaqni (Ustadz Dr. Erwandi Tarmizi, M.A.)
Senin, 16 April 2018

Bersama Pemateri :
Ustadz Erwandi Tarmizi

Hal-Hal Yang Harus Dilakukan Ketika Terjadi Khiyar Ikhtilaf adalah kajian yang disampaikan oleh: Ustadz Dr. Erwandi Tarmizi, M.A. yang merupakan rekaman kajian kitab زاد المستقنع في اختصار المقنع atau populer dengan sebutan Kitab Zadul Mustaqni. Kitab ini merupakan kitab fiqih Madzhab Hanbali, karya Syaikh Syarifuddin Abu Naja Musa bin Ahmad Al-Hajawi rahimahullah dan merupakan ringkasan dari Kitab Al-Muqni karya Ibnu Qudamah rahimahullah. Kajian ini disampaikan pada 13 Jumadil akhir 1439 H/ 01 Maret 2018 M.

Download kajian sebelumnya: Khiyar Karena Ada Perbedaan Waktu Atau Persyaratannya – Kitab Zadul Mustaqni

Download juga Kitab Zadul Mustaqni – Format PDF di sini

Kajian Tentang Hal-Hal Yang Harus Dilakukan Ketika Terjadi Khiyar Ikhtilaf – Kitab Zadul Mustaqni

 

Kajian ini masih merupakan bagian cabang dari pembahasan masalah terjadinya Khiyar ikhtilaf. Yaitu hak opsi untuk melanjutkan jual beli atau membatalkannya karena adanya perbedaan antara penjual dan pembeli dalam harga atau dalam barang. Lalu apa yang harus dilakukan?

Bila masing-masing tidak mau menyerahkan apa yang ada ditangannya sampai dia terima imbalannya. Dalam kasus ini ada empat penjelasan dari penulis.

Pertama, uang yang pembayarannya adalah uang yang sudah jelas. Maka mereka mencari seorang penengan yang adil lalu dia mengambil keduanya. Orang tersebut mengambil uang dari pembeli dan penjual lalu barang diserahkan kepada penjual, uang diserahkan kepada pembeli. Jika pembayarannya adalah dengan hutang yang tunai. Maksud dari hutang yang tunai adalah ketika seseorang baru mengatakan akan membeli dengan jumlah sekian akan tetapi uangnya belum dikeluarkan sehingga nomor serinya bisa berbeda. Maka sipenjual dipaksa dahulu untuk menyerahkan uang. Kemudian baru pembeli yang menyerahkan barang.

Simak penjelasan lengkap dan download MP3 kajian tentang Hal-Hal Yang Harus Dilakukan Ketika Terjadi Khiyar Ikhtilaf – Kitab Zadul Mustaqni


Artikel asli: https://www.radiorodja.com/30796-hal-hal-yang-harus-dilakukan-ketika-terjadi-khiyar-ikhtilaf-kitab-zadul-mustaqni-ustadz-dr-erwandi-tarmizi-m/